SHOPPING CART

close

HADITS MU’DHAL DAN HADITS MU’ALLAQ: Persamaan dan Perbedaan

Hadits Mu’dhal dan Hadits Mu’allaq merupakan dua jenis hadits dha’if.

Keduanya memiliki persamaan dan perbedaan. Bila kita tidak teliti, keduanya memang nampak sangat mirip.

Oleh karena itu diperlukan kejelian dalam membedakan antara keduanya.

Dalam kesempatan kali ini kami akan menjelaskan persamaan dan perbedaan di antara keduanya.

***

Persamaan

Hadits mu’dhal dan hadits mu’allaq memiliki persamaan sebagai berikut:

Bila sebuah hadits terputus sanadnya dari awal sebanyak dua orang perawi secara berturut-turut, maka ia disebut sebagai hadits Mu’dhal sekaligus hadits Mu’allaq.

Inilah persamaan antara hadits mu’dhal dan hadits mu’allaq.

***

Perbedaan

Adapun perbedaan antara hadits mu’dhal dan hadits mu’allaq adalah sebagai berikut:

1. Bila sebuah hadits terputus sanadnya mulai dari tengah secara berturut-turut, maka ia disebut Hadits Mu’dhal.

Jadi kata kunci hadits Mu’dhal adalah terputus sanadnya secara berturut-turut.

2. Bila sebuah hadits terputus sanadnya hanya di awal satu orang perawi, maka ia disebut Hadits Mu’allaq.

Maka kata kunci hadits Mu’allaq adalah terputus dari awal sanad.

***

Penutup

Demikianlah sedikit penjelasan mengenai persamaan dan perbedaan antara Hadits Mu’dhal dan Hadits Mu’allaq.

Semoga ada manfaatnya bagi kita semua.

Bila ada tambahan maupun pertanyaan mengenai masalah ini, maka saya persilakan untuk disampaikan pada kolom komentar. Terima kasih.

_____________________

Sumber:

Kitab Mabahits fi Ulumil Hadits, Syeikh Manna’ al-Qatthan, rahimatullah.

Tags:

One thought on “HADITS MU’DHAL DAN HADITS MU’ALLAQ: Persamaan dan Perbedaan

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.